Halooo~
lama tidak update blog, blog terbengkelalai begitu saja wkwk. Banyak alasan
mengapa saya tidak update blog. Karena banyak pekerjaan yang harus dilakukan di
dunia nyata. Tugas-tugas yang menumpuk dan hal lainnya. Faktor masih sekolah,
hee.
Jadi,
ceritanya ini H-2 UKK. Tapi belum ada belajar sama sekali untuk Senin. Eh,
malah nggak ada niat sama sekali untuk belajar -_-, malah niat buat nulis kayak
begini. Ya udahlah, dituangkan saja uneg-uneg ku ini ke dalam tulisan, haha.
Diriku pun juga jarang lagi buat nulis. Membaca novel, fanfic, dan cerita
lainnya juga berkurang. Biasanya dulu ada temen buat baca-baca begitu. Mungkin
faktor waktu lagi kali ya? Ah ini, nyalahin waktu terus ya. Kan yang salah
penulisnya juga, yang nggak bisa membagi waktu, haha.
Ngomong-ngomong,
nulis itu nggak semudah membaca. Dan membaca nggak sesulit untuk menulis.
Membaca, kita cuman menaikkan imajinasi kita saja. Coba deh kalau nulis,
berpikir keras untuk ‘apa yang harus ditulis..’ ‘cara ngungkapinnya gimana ya?’,
imajinasinya pun harus jalan. Kalau membaca? Ya udah, tinggal baca.
Ini,
entah keberapa kalinya, aku sudah tidak berhubungan lagi dengannya. Sejak kapan
ya? Beberapa minggu yang lalu, mungkin? Entah. Aku tidak terlalu mengingatnya.
Karena apa? Aku berpikir, untuk apa terlalu di ingat? Toh, dia juga nggak inget
kamu. Kok kamu nginget dia terus? Emangnya hidupmu cuman untuk nungguin
dia? Hellooow~ kita punya kesibukan
masing-masing selain mikirin orang yang (kemungkinan besarnya) nggak mikirin
kita kan? Jadi, guys, jangan terlalu diingat, jangan terlalu
diharap, jangan terlalu ditunggu. Hal itu buat dirimu kecewa, lagi, dan lagi. Jangan terlalu bergantung sama orang lain.
Hey, people come and go. Kalau kamu
bergantung sama satu orang, dan nanti ketika orang itu pergi, kamu bisa apa?
#renunganuntukkitasemua.
Jangan
terlalu diingat, bukan berarti melupakan, kan? Pasti nanti akan teringat lagi,
tapi dalam frekuensi yang tidak sering. Alihkan kesibukan mu, sayang! Dengan peer, dengan tugas,
dengan hangout, atau dengan kegiatan
lainnya yang positif yaa! Jangan yang aneh-aneh. Yang ada nanti malah merusak
(:
Jangan
terlalu diharap, bukan berarti nggak mengharapkan, kan? Berharap boleh, tapi
jangan terlalu tinggi. Karena jika realitanya tidak sesuai dengan harapan, akan
sakit sendiri. Jadi mending nggak usah berharap yang aneh-aneh. Cukup tau, dan
nggak usah mencari-cari. Karena kamu sendiri belum tentu di cari sama doimu (:
Intinya,
hidup itu berjalan terus. Tanpa kita sadari, nanti segala luka, segala
kesedihan akan berakhir. Bergantikan dengan yang baru. Dengan yang lebih dari
sebelumnya. Percaya aja, semua akan berakhir bahagia. Semua orang punya ‘happy ending’nya masing-masing dari
Tuhan. Happy ending menurut Tuhan itu
macam-macam. Happy ending bagi kita
belum tentu happy ending buat Tuhan. Time
heals. Percaya, waktu yang akan
menyembuhkan. Mungkin benar, sekarang kita lagi sedih-sedihnya. Tapi, yakin
deh. Bersedih terus-menerus tidak ada
gunanya. Lebih baik mencoba untuk bahagia,
untuk tersenyum, memulai hidup baru yang lebih baik. Tunjukkan dirimu bisa lebih baik. Bukan malah mundur,
bukan malah berpikir pendek untuk melakukan hal-hal gila layaknya bunuh diri
dan lain-lain.
Percayalah,
Tuhan selalu beserta kita semua.
Mengasihi kita semua, memberikan yang terbaik, rencananya akan indah pada waktunya. Semua butuh proses, butuh perjuangan, butuh tenaga dan waktu.
Semoga bermanfaat, God bless you.
Palangkaraya, 5 Mei 2017
1:44PM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar